Definite Article

Kata Sandang Tertentu


Kalau kita ingin menyebutkan kata benda yang telah diketahui dan tertentu, kita gunakan definite article, yaitu the yang berarti itu atau ini. The adalah singkatan dari this, that, these dan those. Kata the boleh diikuti oleh kata benda yang dapat dihitung ataupun kata benda yang tidak dapat dihitung.

Definite article the dipakai di depan :

1) Nama benda satu-satunya

Contoh:

The sun = matahari; the moon = bulan

2) Nama kebangsaan yang melukiskan bangsa atau orang secara kolektif

Contoh:

The English are fond of sports. Orang Inggris gemar berolah raga.

3) Nama diri semu (false proper names)

a) Nama sekolah

Contoh:

The SMA 1 Bandung = SMA 1 Bandung; The SMA Muhamadiyah = SMA Muhamadiyah.

Catatan :

Tanpa kata sandang:

California Coast University = Universitas di Santa Ana, California, USA

Oxford University = Universitas di Oxford, Inggris

Dengan kata sandang:

The Open University = Universitas Terbuka di Inggris

The University of London = Universitas London

b) Nama hotel

Contoh:

The Borobudur Hotel, The Panghegar Hotel.

c) Nama Teater

Contoh:

The Galaxy Theatre; The Gajah Mada Theatre.

d) Nama rumah makan

Contoh:

The Texas Restaurant; The Dago Restaurant.

Catatan:

Kecuali restoran yang ditunjukkan oleh nama diri (proper name) dengan partikel genitive.

(genitive particle) :

Contoh:

We ate Colombia’s. Kita makan di restoran Colombia.

e) Nama museum

Contoh:

The Ronggowarsito Museum = musium Ronggowarsito Semarang.

The Purbakala Museum = musium Purbakala Bandung

f) Nama partai politik

Contoh:

The Conservative Party = Partai Konservatif

g) Nama kapal

Contoh:

The Kelimutu = Kapal Kelimutu

h) Nama sungai

Contoh:

The Bengawan Solo = Bengawan Solo; The Ganges = sungai Gangga.

i) Nama kanal, laut, dan samudera

Contoh:

The Suez Canal = Terusan Kiel dari laut Utara ke Laut Baltik

The Panama Canal = Terusan Panama.

j) Nama selat dan teluk

Contoh:

The Sunda Strait = selat Sunda; The Strait of Giblartar = selat Giblartar.

Catatan:

bay = teluk (teluk yang lebih kecil daripada gulf)

di depan kata bay, lazimnya kata sandang the tidak dipakai, misalnya, Hudson Bay, akan tetapi apabila kata bay diikuti oleh of, the harus dipakai, seperti The Bay of Biscay. Sedangkan di depan gulf, the harus dpakai.

gulf = teluk (teluk yang lebih besar daipada bay dan lebih kecil daripada laut).

Apa yang dikatakan tentang besar kecilnya bay dan gulf, hanyalah dalam perkiraan, banyak juga kekecualian, misalnya, The Bay of Biscay jauh lebih besar daripada the Gulf of Genoa (teluk Genoa, di sebelah barat laut Italia).

k) Nama pegunungan atau jajaran gunung-gunung

Contoh:

The Atlas Mountains = pegunungan Atlas di barat laut Afrika, melalui Maroko, Aljazair dan Tunisia.

The Balkan Mountains = pegunungan Balkan di semenanjung Balkan.

l) Nama sekelompok kepulauan

Contoh:

The Orkney Islands = kepulauan Orkney di timur laut Skotlandia.

The Kuril Islands = kepulauan Kuril di sebelah utara Jepang.

4) Nama negara yang “berbentuk jamak” atau yang terdiri dari sebuah kata sifat dan sebuah kata benda

Contoh:

The Netherlands = Negeri Belanda.

The United States of America = Amerika Serikat.

Catatan:

Nama negara yang didahului oleh of dan statusnya, the harus dipakai.

Contoh:

The Republic of Indonesia.

5) Nama diri buku (proper names of books)

Contoh:

The Koran = Al Quran; The Bible = Kitab Injil; The Ramayana = Ramayana

6) Nama diri asli (true proper names) yang memiliki kata yang menentukan sifat yang bersifat membatasi.

Contoh:

The Java of Mojopahit = Jawa zaman Mojopahit.

Catatan :

Akan tetapi the tidak dipakai pada: Ancient Egypt = Mesir kuno; Modern Egypt = Mesir modern

7) Kata benda tak dapat dihitung yang dibatasi oleh kata sifat atau kata sifat superlatives, ungkapan atau anak kalimat :

Contoh:

The English spoken in America. Bahasa Inggris yang diucapkan di Amerika

Kata gabungan (yang tekanan utamanya jatuh pada unsur yang pertama)

Contoh:

The Jones family = keluarga Jones; The Smith Company = Perseroan Smith.

9) Nama organisasi dalam bentuk lengkap (bukan singkatan)

Contoh:

The United Nations Organization = Perserikatan Bangsa-bangsa.

The United Nations Educational, Scientific and Cultural Organization = Organisasi Pendidikan, Pengetahuan dan Kebudayaan PBB, UNESCCO

Catatan :

Akan tetapi the tidak dipakai: Garuda Indonesian Airways = Perusahaan Penerbangan GIA Indonesia; Royal Dutch Airlaines = Perusahaan penerbangan KLM Belanda

Definite article the tidak dipakai di depan :

1) Nama jalan

Contoh:

I live in jalan Mulyosari. Saya tinggal di jalan Mulyosari.

2) Nama musim

In spring = dalam musim semi; In summer = dalam musim panas; In autumn = dalam musim gugur; In winter = dalam musim dingin.

Catatan:

Kecuali jika nama musim diikuti oleh of, the harus dipakai.

Contoh:

In the summer of 1980 it was very hot. Dalam musim panas tahun 1980 hawa udara sangat panas.

In spring, in summer, in autumn, dan in winter semuanya benar, tetapi sebenarnya, in the spring, in the summer, in the autumn, dan in the winter lebih umum, meskipun tidak ada musim semi, musim panas, musim gugur dan musim dingin yang khusus dimaksudkan.

3) Nama waktu makan

I have breakfast every morning. Saya makan pagi tiap pagi.

I have lunch at 12 : 00. Saya makan siang pada pukul 12.

I have dinner at 6 : 30 p.m. Saya makan malam pada pukul 6.30 petang.

Akan tetapi jika diikuti of, the harus dipakai :

Contoh:

The breakfast of my children. Makan pagi anak-anak saya.

The lunch of my wife. Makan siang istriku.

Keterangan :

a. Supper adalah makan malam sesudah dinner.

b. Dinner berarti makanan utama siang hari, biasanya terdiri dari beberapa bagian.

4) Nama bangunan/gedung mengenai hal yang dilakukan oleh subjek sesuai dengan kegunaan gedungnya:

Contoh:

I go to school. Saya pergi ke sekolah (untuk belajar).

He goes to Church. Ia pergi ke gereja (untuk bersembahyang).

Catatan :

to go to school berarti menjadi siswa; to go to the school berarti mengunjungi gedung sekolah itu go to prison berarti menjadi orang tahanan (masuk penjara); go to the prison berarti pergi mengunjungi penjara itu.

Kecuali :

a. University, station, cinema, theatre, etc, the harus dipakai.

Contoh:

I go to the university. Saya pergi ke universitas (berkuliah).

He goes to the station. Ia pergi ke stasiun (naik bus, kereta api dsb).

b. Yang dimaksudkan gedungnya, bukan kegunaannya;

Contoh:

The hospital has just been built. Rumah sakit itu baru dibangun.

5) Nama gunung tunggal

Contoh:

Mount Bromo = Gunung Bromo; Mount Wilis = Gunung Wilis.

6) Nama orang

Contoh: Shania; Alfonso

Catatan :

Lazimnya definite article tidak dipakai degan kata benda nama diri, kecuali nama diri semu, misalnya nama sekolah, hotel, teater, restoran, museum, dll.

7) Kata benda diri dalam kasus kepunyaan

Contoh:

Eutipides’ tragedies = cerita sedih karangan Euripides.

Kata benda abstrak yang dipakai dalam pengertian umum

Contoh:

Bravery is a great virtue. Keberanian adalah kebijakan yang agung.

Catatan:

Akan tetapi jika kata benda abstrak dipakai dalam pengertian khusus, the harus dipakai :

Contoh:

The bravery of the Spartans wa renowed. Keberanian orang Sparta sangat terkenal.

9) Kata benda material, jika dipakai dalam pengertian umum

Contoh:

Gold is a precious metal. Emas adalah logam mulia.

Catatan :

Jika kata benda material dipakai dalam pengertian khusus, the harus dipakai :

Contoh:

The gold of South Africa. Emas Afrika Selatan.

10) Nama bahasa

Contoh:

English = Bahasa Inggris.

11) Nama permainan

Contoh:

His favourite game is badminton. Permainan kesukaannya adalah bulu tangkis.

12) Nama penyakit

Contoh:

Colera is a dreadful disease. Kolera adalah penyakit yang menakutkan.

13) Nama warna apabila dipakai sebagai kata benda

Contoh:

Yellow and green are beautiful colours. Kuning dan hijau adalah warna yang indah.

14) Nama pancaindera

Contoh:

Hearing is one of the five senses. Indera pendengar adalah salah sebuah pancaindera.

15) Nama hari dan bulan

Contoh:

Sunday is the first day of the week. Hari minggu adalah hari yang pertama dalam seminggu.

January is the first month. Januari adalah bulan yang pertama.

Catatan :

Di depan nama hari dan bulan, the tidak dipakai, akan tetapi kita mengatakan.

Contoh:

The sunday before last. Dua hari minggu yang lalu.

16) Man yang menunjukkan atau berarti umat manusia

Contoh:

Man is born a clearer. Manusia dilahirkan sebagai orang yang suci.

Catatan:

Man yang menunjukkan atau berarti umat manusia, dipakai tanpa kata sandang the. Jadi juga mankind (umat manusia) tidak memerlukan kata sandang.

17) Nama kota

Contoh:

London, Jakarta

Kecuali :

The Hague = Den Haag; The Eternal City = Roma

18) Nama propinsi

Contoh:

Bengal = propinsi Benggala; Assam = propinsi Assam

Di India, kekecualian adalah propinsi Punyab harus memakai the.

19) Nama negara yang terdiri dari kata benda tunggal

Contoh: Indonesia, Germany

Kecuali: The Congo

Catatan:

Nama negara yang didahului oleh of dan statusnya, the harus dipakai.

Contoh: the Republic of Indonesia

20) Nama tanjung

Contoh:

Cape Trafalgar = Tanjung Trafalgar di bagian barat Spanyol di ujung barat selat Gibraltar.

21) Nama benua

Contoh: Asia, Africa.

22) Nama pulau tunggal

Ceylon = Sailan/Srilangka; Sicily = Sisilia.

23) Nama danau

Contoh: Lake Toba; Lake Baikal.

24) Kata benda yang tidak dapat dihitung dalam pernyataan umum

Contoh:

She teaches French. Ia mengajarkan bahasa Perancis.

National unity. Persatuan Nasional.

25) Kata benda yang dapat dihitung berbentuk jamak, dalam pernyataan umum.

Contoh:

Dogs are faithful animals. Anjing adalah hewan yang setia.

26) Nama diri asli (true proper names) yang lain

Contoh:

Hyde Park = nama taman di London; nama desa di Newyork bagian tenggara.

27) Nama organisasi dalam bentuk singkatan

Apabila singkatan-singkatan untuk nama organisasi dilafalkan seperti kata UNO, UNESCO dsb.

Catatan:

Namun the dipakai dengan bentuk lengkap nama organisasi:

Contoh:

The United Nations Organization = Perserikatan Bangsa-Bangsa.

28) Nama gelar atau profesi

Contoh:

King George I = Raja George I; Queen Victoria = Ratu Victoria.

29) Dalam ungkapan yang berposisi kuat, yang terdiri atas sebuah kata kerja transitif yang diikuti oleh objeknya, kata benda umum (common noun) yang mengikuti kata kerja itu digunakan tanpa kata sandang apapun:

Contoh:

You cannot set foot in this house. Kau tidak boleh menginjakkan kaki di rumah ini.

We will keep house in this village. Kami mau mengurus pekerjaan rumah tangga di desa ini.

Catatan :

Bentuk dasar ungkapan-ungkapan dalam kalimat-kalimat tersebut adalah sebagai berikut :

to set foot = menginjakkan kaki

to keep house = mengurus pekerjaan rumah tangga

to give ear = mendengarkan

to shake hands = bersalaman

to give battle = berperang

to send word = mengirimkan kabar

to take fire = terbakar

to catch fire = terbakar

to take breath = bernafas, beristirahat sejenak

to cast anchor = membuang sauh

to drop anchor = membuang sauh

to leave school = berhenti/putus sekolah

to strike root = berakar, mengeluarkan akar.

Ada beberapa ungkapan tersebut di atas, apabila kata sandang dipakai di depan kata bendanya, maka arti ungkapan tersebut berubah, misalnya: to keep the house (menjaga rumah/tidak keluar rumah).

30) Dalam ungkapan-ungkapan yang terdiri atas sebuah preposisi atau kata depan yang diikuti oleh objeknya, kata sandang dihilangkan sebelum kata benda umum, apabila ungkapan-ungkapan itu dimaksudkan untuk dipakai semua orang dan dalam semua kesempatan sama.

Contoh:

It would be better to go on foot than on horseback. Lebih baik pergi berjalan kaki daripada naik kuda.

She lends out money at interest; for she has mulch cash in hand. Ia meminjamkan uang dengan dibungakan, karena ia mempunyai banyak uang dalam penguasaannya.

1 comment:

  1. Agus Eko Setyawan6 January 2014 at 14:17

    dunia ini akan enak rasanya kalau kita bisa berbahasa inggris secara aktif dan pasif.

    ReplyDelete